Flash Sale! to get a free eCookbook with our top 25 recipes.

PRIMA DMI Jakarta Ikut Serta Temu Karya Lintas Agama DISPORA Jakarta

Kabarumat.co – PRIMA DMI Jakarta ikut berpartisipasi dalam acara “Temu Karya Lintas Agama” pada 17-19 Juli 2024 di Ole Suites Hotel, Sentul, Jawa Barat. Acara yang diadakan oleh Dinas Pemuda dan Olahraga (DISPORA) Jakarta itu diikuti oleh 50 orang pemuda perwakilan dari berbagai organisasi dan komunitas agama di Indonesia. Termasuk wakil dari enam agama besar di Indonesia.

Ketua Bidang Kolaborasi PRIMA DMI Jakarta, Fadillah Ichsani, menyatakan, partisipasi PRIMA DMI Jakarta dalam acara itu merupakan langkah nyata untuk mendukung upaya kerukunan umat beragama di Indonesia. “Kami berharap, acara seperti ini dapat terus digelar secara rutin sebagai ajang silahturahmi pemuda Jakarta dengan latar belakang agama yang berbeda, sebagai media pertukaran pengalaman, ide dan kreatifitas pemuda, sehingga bisa muncul pemahaman terkait kerukunan antar umat beragama,” tutur pria yang akrab yang disapa Ichsan itu.

Acara yang bertujuan untuk mempererat kerukunan dan kerja sama antar umat beragama itu menghadirkan berbagai narasumber ahli, masing-masing dari Kanwil Kemenag DKI Jakarta, Badan Narkotika Nasional (BNN), Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI), dan Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP). Di kesempatan itu, mereka berbagi pandangan dan pengetahuan mengenai pentingnya kerukunan dan toleransi antar umat beragama.

Selama tiga hari, para peserta mengikuti berbagai aktivitas dan diskusi yang interaktif dan konstruktif. Kegiatan itu pun diharapkan dapat memperkuat hubungan antar komunitas agama serta dapat mempromosikan nilai-nilai toleransi dan kebersamaan.

Ketika menyampaikan sambutan di acara tersebut, Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Jakarta, Andri Yansyah, mengatakan, pihaknya berharap kegiatan itu bisa memberikan warna baru dalam merawat dan memperkokoh kerukunan antar umat beragama di DKI Jakarta. Pemuda, menurut dia, memegang peran penting dalam hal itu.

“Pemuda harus siap untuk menghadapi ancaman dan mampu menjawab tantangan yang ada. Pemuda merupakan kekuatan moral kontrol sosial dan agen perubahan, sebagai perwujudan dari fungsi peran karakteristik dan kedudukannya yang strategis dalam pembangunan nasional,” pesan Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Jakarta.

Acara “Temu Karya Lintas Agama” tersebut berhasil menciptakan suasana yang penuh kebersamaan dan kolaborasi. Peserta dari berbagai agama bisa saling berbagi pengalaman dan pandangan, yang pada akhirnya dapat memperkuat persatuan dan kesatuan bangsa.

Setelah acara itu berakhir, PRIMA DMI Jakarta berharap agar semangat kerukunan dan toleransi yang telah terbangun dapat terus dijaga dan ditingkatkan. “Kami juga mengucapkan terima kasih kepada DISPORA Jakarta atas terselenggaranya acara ini, serta kepada semua narasumber dan peserta yang telah berkontribusi,” ujar Ichsan.

Advertisements